Jumat, 06 November 2009

www.seleksi-cpns.web.id | Seleksi CPNS Sulawesi Selatan

Setelah kemarin terdapat seleksi CPNSD Kota Bogor, kini Pemprov Sulawesi Selatan (Sulsel) melalui website resminya www.seleksi-cpns.web.id membuka kesempatan seleksi CPNS Sulawesi Selatan tahun ini. Ada banyak formasi yang dibuka, jadi kesempatan untuk mendapatkan lowongan CPNS ini masih terbuka cukup lebar. Namun yang harus anda perhatikan bahwa kesempatan pendaftaran melalui www.seleksi-cpns.web.id hanya dibatasi dari tanggal 5-10 November 2009. Karena itu segera perlengkapi data diri anda dan segera lakukan pendaftaran melalui situs tersebut

Untuk persyaratan pendidikan juga sangat beragam dan tidak hanya terpatok pada lulusan S1 saja. Lulusan Program Diploma bahkan SMA dan SMK juga berkesempatan untuk mengikuti proses seleksi CPNS Sulawesi selatan ini. Jurusan SMK yang dibutuhkan adalah akuntansi, administrasi perkantoran, perhotelan, dan otomotif. Sedangkan untuk lulusan SMA akan ditempatkan sebagai operator komputer. Untuk tahun ini, tenaga kesehatan paling banyak dibutuhkan. Formasi itu meliputi tenaga teknis, sekolah perawat kesehatan, dan sekolah pengatur rawat gigi.

Kalau anda tertarik dengan lowongan CPNS Sulawesi selatan ini, segera persiapkan data diri serta dokumen latar pendidikan anda secara lengkap. Pendaftaran online bisa anda lakukan melalui situs resmi Pemprov Sulawesi selatan yang beralamat di www.seleksi-cpns.web.id ini. Semua informasi pendaftaran hingga pengumuman CPNS bisa anda dapatkan secara lengkap disana. Untuk lebih jelasnya silahkan anda melihatnya lewat link dibawah ini :

Lihat disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar